Lihatlah Ini
Lihatlah Ini
KESEHATANNASIONALRAGAM DAERAH

Tim Dokkes Polda Papua Atasi Campak dan Kurang Gizi di 2 Distrik Kab Asmat

×

Tim Dokkes Polda Papua Atasi Campak dan Kurang Gizi di 2 Distrik Kab Asmat

Sebarkan artikel ini
Satgas Dokter Kesehatan Polda Papua saat pemeriksaan dan pengobatan untuk mengatasi pasien Campak dan gizi buruk di Kabupaten Asmat

Jayapura, (faktahukum.co.id) – Tim Dokter Kesehatan (Dokkes) Polri dari Polda Papua memberikan pelayanan pengobatan kepada warga yang terjangkit penyakit campak di Kabupaten Asmat. Setibanya di Distrik Aip, Tim Dokkes yang dipimpin oleh Ipda dr. Leonard R. I. Philipus langsung melakukan pemeriksaan terhadap warga. Sabtu (20/01/2018).

Hadirnya tim Dokkes bersama para medis dari puskesmas Atsj untuk mengatasi Campak dan gizi buruk di dua Distrik yakni Distrik Aip yang terdiri dari kampung Kawet, Mausi, Comoro, Satoyot, Tomor Airo-Airo, dan Distrik Awiyu yang terdiri dari Kampung Sagare, Yepu dan Wagi.

↓↓ Gulir untuk Melanjutkan ↓↓
Pasang Iklan Disini

Dari keterangan Kabid Dokkes Polda Papua, Tim Dokkes bersama para medis dari Puskemas Atsj itu melakukan pengobatan dari kampung ke kampung, ada beberapa pasien yang dirujuk juga ke Atsj.

BACA JUGA :   Polri Berikan Wujud Nyata Kemanusiaan Melalui Program Penghijauan 2020 

Berdasarkan data yang terhimpun, Tim melakukan pemeriksaan kepada 472 pasien, yang dirujuk ke puskemas Atsj. Sebanyak 10 orang dengan diagnosis campak, dehidrasi dan kurang gizi, dan warga yang mendapatkan imunisasi sebanyak 112 orang, dan diawal Januari ini terdapat 5 anak yang meninggal dunia yang disebabkan campak. (Arif)

Faktahukum on Google News