Lihatlah Ini
Lihatlah Ini
POLITIKRAGAM DAERAH

Menanti Golkar, Dukungan Masyarakat Bintuni Untuk Paslon Ali – Anisto Terus Mengalir

×

Menanti Golkar, Dukungan Masyarakat Bintuni Untuk Paslon Ali – Anisto Terus Mengalir

Sebarkan artikel ini

TELUK BINTUNI, (faktahukum.co.id) – Dukungan dan simpati masyarakat kabupaten Teluk Bintuni terhadap bakal calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Ali Ibrahim Bauw dan Yohanis Manibuy (Anisto) terus mengalir.

Hal tersebut, dapat di lihat dari antusiasnya masyarakat, sejak kedua paslon telah pulang dan berada di Teluk Bintuni dan dijemput secara spontanintas hingga beberapa waktu terakhir terpantau rutin bertemu dan bersilaturahmi bersama masyarakat.

↓↓ Gulir untuk Melanjutkan ↓↓
Pasang Iklan Disini

Selaku calon Bupati Periode 2020 – 2025, Ali Ibrahim Bauw berharap, melalui dukungan dan doa masyarakat diyakini dapat menjadi spirit pemimpin baginya, agar bisa lebih merakyat.

Ali juga mengatakan, bahwa apa yang dilakukannya bersama Anisto, adalah semata untuk mengembalikan kejayaan Teluk Bintuni di masanya, agar rakyat teluk bintuni betul – betul bisa lebih sejahtera.

BACA JUGA :   Kepala Kantor BPN Resmikan Loket Baru

“Ini perjuangan dari kira, oleh kita dan untuk kita. Ini perjuangan agar teluk bintuni bisa berjaya lagi, struktur dan program ekonomi kerakyatan harus jalan dan lebih baik,” tuturnya, Minggu (19/7/20), saat menyambut setiap perwakilan kelompok masyarakat di Poendok Joeang, Sp IV, Banjar Ausoy, Bintuni.

Hal itu juga, senada diungkapkan oleh perwakilan pemuda dan masyarakat sorong raya, di kabupaten teluk bintuni, Nikson Nauw.

Menurutnya, bahwa sikap politik yang telah diambil oleh seorang Ali – Anisto, tak lain adalah untuk menyelamatkan rakyat dan diharapkan menjadi energi pembaharuan kerakyatan untuk membangun Teluk Bintuni lebih baik kedepannya.

Nikson Nauw, yang juga selaku Sekretaris pemenangan PMK jilid 1 tahun 2015 lalu menambahkan, bahwa perbedaan politik itu sah – sah saja. Sebab, rakyatlah yang akan menilai dan merasakan.

BACA JUGA :   Komonitas Motor TAPAK Gelar Bukber Anak Yatim

Sebelumnya, Ketua DPD Perindo Teluk Bintuni Edison Orocomna telah menuturkan, bahwa dengan dasar rekomendasi sah berupa B1.KWK yang telah diberikan dan bersamanya dukungan partai koalisi lainnya, maka ditargetkan kemenangan pada pasangan Ali Ibrahim Bauw – Yohanis Manibuy sudah di depan mata.

Dimana kini pasangan Ali – Anisto sementara telah bermodalkan Surat Keputusan (SK) rekomendasi dari tiga partai politik di tangan untuk siap bertarung di Pilkada 9 Desember 2020 mendatang. Tiga SK parpol tersebut yaitu Partai PPP, PAN, dan Partai Perindo dengan total perolehan kursi di DPRD ini telah sebanyak 6 kursi, melampaui batas minimal KPU.

Dengan bermodalkan 3 rekomendasi dari tiga partai pengusung ini, Calon Bupati Ali Ibrahim Bauw bersama Yohanis Manibuy mengucapkan terima kasih kepada seluruh tim pendukung, simpatisan, relawan AYO maupun seluruh lapisan masyarakat 7 Suku dan Nusantara di Kabupaten Teluk Bintuni, atas doa dan dukungan hingga dengan telah lengkapnya syarat dukungan Bacalon untuk mendaftar di KPU sesuai jadawal dan tahapan pilkada nantinya.

BACA JUGA :   Ketua BPD dan Warga Tuntut Kades Mundur

Selain itu, pasangan jargon AYO juga mengungkapkan, bahwa pihaknya masih akan tetap mengharapkan adanya dukungan dari partai politik lainnya sebagai koalisi mendukung pasangan jargon AYO pada perhelatan pesta demokrasi serentak 2020 dikabupaten Teluk Bintuni. (AN)

Penulis: Adrian Editor : Cep Adunk

Faktahukum on Google News