Lihatlah Ini
Lihatlah Ini
RAGAM DAERAH

Bupati: RPM Jadi Garda Terdepan Pencegahan Dini Penegakan Perda Asusila

×

Bupati: RPM Jadi Garda Terdepan Pencegahan Dini Penegakan Perda Asusila

Sebarkan artikel ini

Pandeglang-Banten, (faktahukum.co.id) – Kunjungan Bupati Pandeglang ke kantor RPM (Relawan Pencegahan Maksiat) di Jl. Amd Lintas Timur, Kelurahan Kadu Merak, Kecamatan Karang Tanjung, Kabupaten Pandeglang, Banten.

Bupati Pandeglang, Irna Narulita mengatakan,”Acara silaturahmi ini sudah lama di rencakan tapi karena banyaknya agenda kegiatan, baru hari ini bisa terlaksana,” kata Bupati, Jum’at (07/02/20).

↓↓ Gulir untuk Melanjutkan ↓↓
Pasang Iklan Disini

“Kami sangat meapresiasi kegiatan RPM yang selalu menjadi garda terdepan dan tidak mengenal lelah ataupun jenuh dalam Pencegahan dan penegakan Perda bersama dengan Pol PP dengan dasar “Perjanjian” Kerja Sama” dan peran serta masyarakat, kami berharap RPM akan terus ada di Pandeglang, kami bangga dan juga malu karena RPM selama delapan tahun membantu pihak pemda tidak pernah mengharapkan apapun,” ungkap Bupati.

BACA JUGA :   Diduga Soal Proyek, Jaksa Datangi Kantor Satker PJN Wilayah 1 Sumbar

Bupati menambahkan,”Tapi kami akan membantu secara maksimal dari segi apapun kepada RPM dalam kegiatan rutinitas ronda malam minggu dalam mendampingi Pol PP dalam penegakan perda No 16 Thn 2003 jo No 12 Tahun 2007,”Tentang Pelanggaran Kesusilaan, Minuman Keras, Perjudian, dan Penyalagunaan Narkotika,  Psikotropika dan Zat Adiktif lainya,” ucapnya Irna.

Selanjutnya Ketua RPM Kabupaten Pandeglang, H.Uus menyampaikan,”Kami mengucapkan terimakasih kepada Bupati Pandeglang dan seluruh Jajarannya, semoga kedepannya hubungan baik antra RPM dan Pemerintah akan terus terjalin,untuk sama-sama bisa melakukan pencegahan secara dini terkait penegkan Perda pekat,terutama di bidang asusila dan pergaulan bebas di kalangan remaja,” paparnya.

Sementara Kasat Pol PP, Entus mengatakan,”Kami akan mengajak seluruh Pol PP yang ada di setiap kecamatan lebih aktif, untuk penegakan perda di wilayahnya masing-masing agar bisa mencegah secara dini apabila terindikasi adanya pelanggaran perda di wilayah nya,” pungkas Entus.

BACA JUGA :   Gara Gara Mancing Melkias Terbujur Kaku di Sungai Lahumbuti

Acara silaturahmi ini di hadiri oleh  Camat Karang Tanjung, Kepala Kesbagpol, Perwakilan Dinsos, Perwakilan Dinkes, Asda, acara di akhiri makan bersama.

Penulis: M. Johan Editor: Adunk

Faktahukum on Google News