Padang, (faktahukum.co.id) – Sekitar 20 ribu masa simpatisan dan pendukung berkumpul di lapangan Imam Bonjol Kota Padang dalam acara kampanye akbar calon Walikota dan Wakil Walikota Padang nomor urut 1 yaitu Emzalmi dan Desri Ayunda. Sabtu, (23/6/2018).
Seperti diungkapkan Wahyu Iramana Putra, Ketua Tim Koalisi Pemenangan, acara tersebut selain dihadiri oleh massa kader partai, juga dihadiri oleh Ketua DPW, DPD Partai pengusung yakni Partai Hanura, Partai Demokrat, Partai PDI Perjuangan, Partai PPP, Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Nasdem dan Partai pendukung lainnya.
Ia menambahkan, pada Pilkada 2018 di Kota Padang ini, diikuti dua Pasangan Calon yaitu Emzalmi-Desri yang diusung oleh 7 partai politik, dan Pasangan Calon Mahyeldi-Hendri Septa yang diusung oleh dua partai yakni Partai PAN dan Partai PKS.
(Firlan/Erizon)